Satrio Piningit

 

Artikel ini adalah sambungan dari Ramalan Joyoboyo.

Satrio PiningitAlqur’an, Surah Kahfi (18:9-26) mengisahkan beberapa orang pemuda yang bersahabat, yang hidup di masa pemerintahan Raja Dikyanus (Decius). Raja itu berlaku dzalim, sombong, angkuh dan pemuja berhala. Pemuda yang bersahabat ini adalah pemuda yang beriman kepada Tuhan yang menciptakan langit dan bumi. Pemuda-pemuda itu belum mengenal Allah karena agama nasrani dan agama islam belum ada. Di era Joyoboyo agama nasrani dan islam juga belum masuk ke pulau Jawa.
 
Raja memanggil pemuda bersahabat itu, karena mereka tidak mau menyembah apa yang disembah oleh raja dan seluruh rakyat dalam kerajaannya. Di hadapan raja Allah meneguhkan hati mereka. (18:14-15).

 
  • dan Kami telah meneguhkan hati mereka di waktu mereka berdiri lalu mereka berkata : “Tuhan kami adalah Tuhan langit dan bumi; kami sekali-kali tidak menyeru Tuhan selain Dia, sesungguhnya kami kalau demikian telah mengucapkan perkataan yang amat jauh dari kebenaran”
  • Kaum kami ini telah menjadikan selain Dia sebagai tuhan-tuhan (untuk disembah). Mengapa mereka tidak mengemukakan alasan yang terang (tentang kepercayaan mereka ?). Siapakah yang lebih zalim daripada orang-orang yang mengada-adakan kebohongan terhadap Allah?

Agar keyakinan pemuda-pemuda itu tidak dicemari oleh keyakinan yang dianut orang-orang di sekitarnya maka salah satu dari mereka mengusulkan untuk berlindung di dalam gua. Berlindung dapat ditafsirkan sebagai bersembunyi.  (18 : 16).

 
  • Dan apabila kamu meninggalkan mereka dan apa yang mereka sembah selain Allah, maka carilah tempat berlindung ke dalam gua itu niscaya Tuhanmu akan melimpahkan sebagian rahmat-Nya kepadamu dan menyediakan sesuatu yang berguna bagimu dalam urusan kamu.

“Bersembunyi” dalam bahasa Jawa kuno dapat dimaknai sebagai “piningit”. Pemuda yang teguh pendiriannya, kokoh keyakinannya meski di hadapan raja yang dzalim tidak merasa gentar sedikitpun adalah pemuda jantan, gagah dan berani. Pemuda seperti itu adalah tipikal seorang satria. Dalam bahasa Jawa disebut Satrio.  Ummat Islam yang ada sekarang ini adalah ummat yang hidup dan tunduk pada kekuasaan raja yang bernama “hawa nafsu”.  Segala tindakannya, laku dan perbuatannya semua yang dilaksanakannya berdasarkan kehendak nafsu dan untuk tujuan nafsu. Mulutnya mudah berkata bahwa semua “karena” Allah semata akan tetapi hatinya yang paling kecil mengatakan “tidak”.

Mereka memiliki tujuan lain yaitu untuk mendapatkan “uang” dengan bahasa yang lebih dihaluskan “rezki Allah”. Hal itu tidak dilarang dalam agama, malah dianjurkan dengan tujuan agar ummat islam bisa hidup sejahtera dan berkecukupan kemudian membagi rezekinya dalam bentuk zakat dan sadaqah. Semua kebaikan dan semua perintah agama yang dilaksanakan dengan ta’at balasannya dibayar tunai oleh Allah bahkan disegerakan karena Allah tahu bahwa manusia memiliki kecendrungan sifat tergesa-gesa.

Janji-janji Allah kepada manusia dibayar tunai di dunia ini, dengan begitu di padang masyhar nanti posisi janji Allah kepada manusia menjadi zero. Jika Allah ingin memberi “lebih” kepada hambanya yang Dia kehendaki maka itu adalah hak prerogatif Allah sebagai   Tuhan terhadap hambaNya. Hak prerogatif ini hanya diberikan kepada mereka yang di masa hidupnya melaksanakan “tauhid murni” kepada Allah. Orang yang melaksanakan tauhid murni adalah orang yang setiap perkataannya dan setiap perbuatannya bukan atas keinginan dirinya akan tetapi murni atas kehendak Allah dan di bawah pengawasan Allah.
 
Orang-orang yang melaksanakan “tauhid murni” kepada Allah memiliki mental dasar sebagai seorang ksatria karena mereka ditempatkan di dalam sebuah arena perjuangan untuk membawa missi Allah. Seluruh nabi dan rasul jika tidak memiliki mental ksatria tidak akan mungkin bisa bertahan menghadapi semua tantangan yang berat. Apa yang mereka laksanakan bukan untuk kebaikan dirinya akan tetapi untuk Allah semata. Meskipun mereka adalah ksatria-ksatria Allah akan tetapi mereka tidak bisa dikatakan sebagai piningit karena mereka tidak disembunyikan, malah sebaliknya mereka dipersaksikan (diperlihatkan) kepada manusia agar bisa diceritakan, dipanuti dan diteladani.
 
Yang dimaksud dengan “Sunnatullah” adalah hukum Allah yaitu hukum sebab- akibat. Hukum sebab-akibat berjalan berdasarkan hukum Allah yaitu hukum keseimbangan. Bila ada ksatria Allah yang diperlihatkan (disaksikan/diketahui) oleh manusia maka pasti ada ksatria Allah yang disembunyikan. Azas hukum sebab-akibat dan azas hukum keseimbangan telah terpenuhi karena Allah selalu mentaati hukumNya sendiri.
 
Manusia (ummat islam) yang mengikuti ksatria Allah yang diperlihatkan/ dipersaksikan (nabi Muhammad) maka kebaikannya (amal baik) segera dibalaskan di dunia ini. Keburukannya (amal buruk) ditangguhkan setelah pengikut itu meninggal dunia. Berbeda halnya dengan manusia yang ditakdirkan mengikuti ksatria Allah yang disembunyikan. Pengikut ini akan mengalami ujian dan cobaan berat terlebih dahulu baru bisa mendapatkan kebaikan.

Kebaikan itu akan didapatkan sejak hidupnya di dunia ini hingga kehidupannya di akhirat. Mereka tidak mendapatkan keburukan karena mereka tidak  memiliki kesalahan sebab bukan keinginan pribadinya akan tetapi mereka mendapatkan ujian dan cobaan yang berat sebagai masa transisi dari manusia biasa menjadi seorang ksatria Allah. Ksatria-ksatria Allah yang disembunyikan inilah yang dinamakan Ashabul Kahfi. (18 : 9 – 13)  

  • Atau kamu mengira bahwa orang-orang yang mendiami gua dan (yang mempunyai) raqim itu, mereka termasuk tanda-tanda kekuasaan Kami yang mengherankan?
  • (Ingatlah) tatkala pemuda-pemuda itu mencari tempat berlindung ke dalam gua lalu mereka berdoa : “Wahai Tuhan kami berikanlah rahmat kepada kami dari sisiMu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini).
  • Maka Kami tutup telinga mereka beberapa tahun dalam gua itu.
  • kemudian Kami bangunkan mereka, agar Kami mengetahui manakah diantara kedua golongan itu yang lebih tepat dalam menghitung berapa lamanya mereka tinggal (dalam gua itu).
  • Kami ceritakan kisah mereka kepadamu (Muhammad) dengan sebenarnya. Sesungguhnya mereka itu adalah pemuda-pemuda yang beriman kepada Tuhan mereka dan Kami tambahkan kepada mereka petunjuk.

Para mufassirin (ahli tafsir) berselisih pendapat dalam mengartikan kata “raqim” pada ayat 9 di atas. Sebagian mengartikan “raqim” adalah nama anjingnya dan sebagian mengartikan batu bertulis. Cahyo Nayaswara lebih cendrung mengartikannya sebagi batu bertulis. Batu bertulis adalah “ramalan” Joyoboyo. Disebut batu bertulis oleh karena kekuatan kebenaran ramalan itu. Batu bertulis tidak termakan usia. Tak lekang dikena panas, tak lapuk dikena hujan. Masyarakat jawa kuno dulu menulis dengan huruf paku. Huruf-huruf itu dipahat di batu cadas. Alqur’an menyebut batu itu sebagai “raqim” yang artinya batu bertulis.
 
Alqur’an dengan tegas menyebutkan “Kami tutup telinga mereka beberapa tahun dalam gua itu”. Makna yang tersurah pada kata “tutup telinga” adalah tidak mau mendengar. Ini persis sama dengan tipikal Satrio Piningit yang berjalan sendiri dan tidak mau tahu dengan apa yang dikatakan orang, karena telinganya ditutup.        (18 : 17 – 19).

  • Dan kamu akan melihat matahari ketika terbit, condong dari gua mereka ke sebelah kanan dan bila matahari itu terbenam menjauhi mereka ke sebelah kiri sedang mereka berada dalam tempat yang luas dalam gua itu. Itu adalah sebagian dari tanda-tanda  (kebesaran) Allah. Barang siapa yang diberi petunjuk oleh Allah, maka dialah yang mendapat petunjuk; dan barang siapa yang disesatkanNya; maka kamu tak akan mendapatkan seorang pemimpin  pun yang dapat memberi petunjuk kepadanya.
  • Dan kamu mengira mereka itu bangun padahal mereka tidur; dan Kami balik-balikkan mereka ke kanan dan  ke kiri, sedang anjing mereka mengunjurkan kedua lengannya di muka pintu gua. Dan jika kamu menyaksikan mereka tentulah kamu  akan berpaling dari mereka dengan melarikan (diri) dan tentulah (hati) kamu akan dipenuhi dengan ketakutan terhadap mereka.
  • Dan demikianlah Kami bangunkan mereka agar mereka saling bertanya diantara mereka sendiri. Berkatalah salah seorang diantara mereka: “Sudah berapa lamakah kamu berada (di sini?)”. Mereka menjawab:  “Kita berada (di sini) sehari atau setengah hari”. Berkata (yang lain lagi): “Tuhan kamu lebih mengetahui berapa lamanya kamu berada (di sini). Maka suruhlah salah seorang diantara kamu pergi ke kota dengan membawa uang perakmu ini, dan hendaklah dia lihat manakah makanan yang lebih baik, maka hendaklah dia membawa makanan itu untukmu, dan hendaklah dia berlaku lemah lembut dan janganlah sekali-kali menceritakan halmu kepada seseorang pun. 

Ayat 17 dan 18 di atas secara jelas dan terang-terangan menyebut pemuda-pemuda yang bersahabat itu “ditidurkan” di dalam gua. Bukan satu orang tetapi beberapa orang. Alqur’an merahasiakan jumlah pastinya (ayat 22) justru yang Alqur’an sebut dengan pasti adalah seekor anjingnya dalam posisi “yang mengunjurkan lengannya di muka pintu gua”.
 
Makna ditidurkan sama dengan disembunyikan. Dalam versi ramalan Joyoboyo sekali lagi ditegaskan disebut “piningit”. Dalam ramalan Joyoboyo Satrio Piningit tegas-tegas menyebut satu orang saja sedangkan Alqur’an menyebut pemuda-pemuda itu lebih dari satu orang. Allah merahasiakan jumlah pastinya.
 
Benar, Satrio Piningit hanya satu orang saja. Satrio Piningit ini adalah pemimpin. Pemuda-pemuda yang dimaksudkan dalam Alqur’an yang jumlahnya dirahasiakan adalah murid-murid sekaligus sebagai pengikut setia Satrio Piningit. Dalam ramalan Joyoboyo Satrio Piningit disebut memiliki murid. Jumlahnya tidak disebutkan.
 
Alqur’an mengisahkan keberadaan seekor anjing. Anjing adalah simbol kesetiaan dan persahabatan. Tidak ada binatang yang paling setia kepada tuannya kecuali anjing. Tidak ada binatang yang paling mudah bersahabat dengan manusia kecuali anjing. Kuda dan kucing termasuk binatang yang bisa bersahabat dengan manusia akan tetapi keduanya tidak memiliki kesetiaan. Murid-murid Satrio Piningit amat sangat setia kepada Satrio Piningit. Mereka tahu betul siapa Satrio Piningit yang sesungguhnya akan tetapi mereka menjaga dan menutup rapat-rapat rahasia itu sampai saat waktunya tiba.

BACA:  Menguak Tabir dan Warisan Leluhur Nusantara

Posisi anjing di depan pintu gua memberi makna bahwa kesetiaan murid akan dibuktikan dengan menjaga mulut mereka (pintu gua) agar tidak memberitahukan kepada siapapun sosok Satrio Piningit yang sebenarnya. Antara murid yang satu dengan murid lainnya memiliki persahabatan yang kental, mereka memiliki hakikat sejatinya sebuah persaudaraan.

Semua murid-murid Satrio Piningit adalah laki-laki. Meskipun memiliki istri dan anak namun istri dan anak-anaknya itu tidak dimasukkan dalam kategori murid. Kata yang tepat menyebut istri dan anak-anak mereka sebagai pengikut Satrio Piningit. Murid-murid Satrio Piningit memiliki kekuatan, memiliki samangat bak pemuda tangguh tak terkalahkan dan selalu siap melaksanakan perintah Satrio Piningit. Dalam melaksanakan perintah itu mereka memiliki kesadaran prima, kecermatan dan kewaspadaan yang tinggi, sebagaimana makna ayat 20 dibawah ini:

  • Sesungguhnya jika mereka dapat mengetahui tempatmu, niscaya mereka akan melempar kamu dengan batu atau memaksamu kembali kepada agama mereka, dan jika demikian niscaya kamu tidak akan beruntung selama-lamanya. 

Pemuda-pemuda ashabul kahfi tidak membawa missi agama karena di masanya belum ada agama nasrani dan agama islam. Mereka hanya memiliki keyakinan diri tentang adanya Tuhan. Pemuda itu meminta kepada penduduk agar di atas gua dibuat “rumah peribadatan” akan tetapi bukti-bukti arkeologis yang dapat dilihat sekarang ini tidak terdapat tanda-tanda adanya bekas peninggalan rumah peribadatan tersebut. (18 : 21).

  • Dan demikian (pula) Kami mempertemukan (manusia) dengan mereka, agar manusia itu mengetahui, bahwa janji Allah itu benar, dan bahwa kedatangan hari kiamat tidak ada keraguan padanya. Ketika orang-orang itu berselisih tentang urusan mereka, orang-orang itu berkata : “Dirikanlah sebuah bangunan di atas (gua) mereka, Tuhan mereka lebih mengetahui tentang mereka”. Orang-orang yang berkuasa atas urusan mereka berkata: “Sesungguhnya kami akan mendirikan sebuah rumah peribadatan di atasnya”.

Manusia yang hidup sekarang ini masih dapat menyaksikan gua ashabul kahfi di dekat Damaskus. Di atas gua itu hanya ada batu cadas yang gersang dan tidak terdapat tanda peninggalan rumah peribadatan.
Ramalan Joyoboyo juga tidak menyebut bahwa Satrio Piningit membawa missi agama tertentu. Tidak ada agama yang dia benarkan dan tidak ada agama yang disalahkan. Rumah peribadatan di atas gua kahfi hanyalah simbol yang bisa memberi pencerahan kepada kita bahwa posisi yang dimiliki Satrio Piningit sangat strategis karena posisi dia berada dibawa TAHTA TUHAN (rumah peribadatan). Dalam versi ramalan Joyoboyo, posisi Satrio Piningit disebut sebagai anak dewa berwujud manusia. (18 : 22).

  • Nanti (ada orang yang akan) mengatakan (jumlah mereka) adalah tiga orang yang keempat adalah anjingnya, dan (yang lain) mengatakan: “(jumlah mereka) adalah lima orang yang keenam adalah anjingnya”, sebagai terkaan terhadap barang yang gaib; dan (yang lain lagi) mengatakan: “(jumlah mereka) tujuh orang yang kedelapan adalah anjingnya”. Katakanlah : “Tuhanku lebih mengetahui jumlah mereka: tidak ada orang yang mengetahui (bilangan) mereka kecuali sedikit”. Karena itu janganlah kamu (Muhammad) bertengkar tentang hal mereka, kecuali pertengkaran lahir saja dan jangan kamu menanyakan tentang mereka (pemuda-pemuda itu) kepada seorang pun di antara mereka.

Alqur’an tidak menjelaskan berapa jumlah ashabul kahfi yang sebenarnya. Alqur’an hanya menyebut angka-angka ganjil; tiga, lima dan tujuh. Adapun anjing disebutkan pada posisi angka yang genap, empat, enam dan delapan.
 
Ramalan Joyoboyo juga tidak menyebutkan berapa jumlah murid Satrio Piningit yang sebenarnya. Alqur’an merahasiakan, Joyoboyo juga merahasiakan. Yang mengetahui jumlah yang sebenarnya adalah Satrio Piningit sendiri dan murid-muridnya itu. Anjing adalah simbol kesetiaan pada sang guru. Anjing adalah simbol kesetiaan, persahabatan dan persaudaraan antara sesema muridnya. Jika manusia mengatakan murid Satrio Piningit  jumlahnya banyak maka kamu salah karena jumlahnya sedikit. Jika kamu katakan sedikit maka kamu salah karena jumlah mereka banyak. Jika kamu katakan hitungan mereka genap maka kamu salah karena hitungan mereka ganjil.

BACA:  Misteri 26 Penumpang Gagal Terbang dengan AirAsia AWQ8501

Jika kamu katakan hitungan mereka ganjil maka kamu salah karena hitungan mereka adalah genap. Semua murid-murid Satrio Piningit digenapkan oleh kekuatan gaib. Kekuatan itu adalah kekuatan gaib Satrio Piningit yang selalu setia menjaga murid-muridnya, menjaga rahasia dirinya sekaligus menjaga rahasia Tuhannya. Rahasia Satrio Piningit adalah rahasia Tuhan. Itulah misteri rumah peribadatan di atas gua persembunyian (piningit). Allah menjaga kerahasiaan Satrio Piningit bersama murid-muridnya, sebagaimana Allah menjaga kerahasiaan jumlah pemuda Ashabul Kahfi. Allah melarang nabi Muhammad mempertanyakan jumlah pemuda Ashabul Kahfi apalagi mempertanyakan nama-nama mereka.

Dalam ramalan Joyoboyo nama Satrio Piningit dan jumlah murid-muridnya juga dirahasiakan. Yang mengetahui jumlah mereka yang sebenarnya adalah mereka sendiri. Sangat sedikit jumlahnya jika dibandingkan dengan bangsa Indonesia yang berjumlah dua ratus juta lebih. Bila ada manusia biasa yang membicarakan, membahas atau mendiskusikan topik Satrio Piningit  bersama murid-muridnya, Alqur’an menyebut manusia-manusia itu hanya melakukan terkaan terhadap barang yang gaib.

Ashabul Kahfi dan Satrio Piningit bukan merujuk pada nama seseorang atau kelompok akan tetapi sifat, perilaku dan kepribadian sekelompok  orang dimana di dalam kelompok itu ada seorang pemimpinnya. Dalam ramalan Joyoboyo disebutkan “bila Satrio Piningit muncul maka dia menggunakan nama barunya”. Bila namanya telah muncul maka ikutilah perkataannya, karena perkataannya itu adalah kebenaran. Perkataannya bernilai sebuah firman. Bernilai sebuah sabda. Bermakna sebagai “titah” dari seorang pemimpin (raja) yang bijaksana.
 
Bila Allah telah menginzinkan Satrio Piningit menggunakan nama barunya kemudian manusia telah mengetahui bahwa “nama” itu adalah nama ksatria Allah yang disembunyikan maka dapat dikatakan sepertiga dari rahasia Satrio Piningit telah mulai dibuka. Jika manusia telah mengetahui sosok pengguna atau pemilik nama tersebut meski belum berjumpa dengan sosok itu maka itu berarti dua pertiga rahasia Satrio Piningit telah dibuka. Bila manusia telah berjumpa dengan Satrio Piningit sebagaimana manusia berjumpa dengan Ashabul Kahfi setelah bersembunyi di dalam gua maka itu berarti seluruh rahasia Satrio Piningit telah dibuka dengan terang benderang.

BACA:  Tentang Satrio Piningit dalam Ramalan Prabu Jayabaya

Saat itu Satrio Piningit bukan lagi ksatria Allah yang disembunyikan akan tetapi disebut ksatria Allah yang dipersaksikan atau diperlihatkan. Manusia wajib mengikuti perkataannya dan mentaati segala perintahnya. Sebagaimana pada Ashabul Kahfi, ksatria Allah yang nanti akan dilihat oleh manusia tidak membawa missi agama. Syariah islam ditiadakan, tata cara peribadatan agama lainnya dihapuskan, “tauhid murni” kepada Allah ditegakkan dengan cara tunduk dan taat kepada apa yang diperintahkan oleh Ksatria Allah yang telah dipersaksikan tersebut.

  • Dan mereka tinggal dalam gua mereka tiga ratus tahun dan ditambah sembilan tahun (lagi)   (18 : 25)

Pemuda ashabul kahfi ditidurkan di dalam gua dalam waktu yang sangat lama. Alqur’an menyebut lamanya waktu mereka disembunyikan (piningit) di dalam gua adalah tiga ratus tahun dan sembilan tahun, akan tetapi ashabul kahfi hanya merasa seperti sehari atau setengah hari saja (18:19). Perbandingan waktu ahirat dan waktu dunia adalah sehari ahirat (waktu gaib) lima ratus tahun waktu di dunia (waktu nyata). Kalau dihitung dengan waktu gaib (ahirat) maka dapat disimpulkan bahwa ashabul kahfi berada di dalam gua tidak cukup sehari akan tetapi lebih dari setengah hari dengan asumsi waktu nyata (dunia) adalah tiga ratus tahun dan ditambah sembilan tahun.
 
Maka benarlah apa yang disebutkan dalam “ramalan” Joyoboyo bahwa Satrio Piningit mengenal baik leluhur kalian, tahu semua kejadian masa lalu seakan-akan dia ada saat kejadian itu. Hal ini disebabkan karena Satrio Piningit menggunakan “dua” waktu yaitu waktu gaib dan waktu nyata, yang perbandingannya sehari berbanding lima ratus tahun. Ramalan Joyoboyo sudah berusia lima ratus tahun lebih akan tetapi selalu segar dalam ingatan seakan-akan sabdo palon nayo genggong baru mengucapkannya kemarian siang. Perasaan itu benar karena hitungannya menggunakan waktu gaib. Perasaan seperti itulah yang dirasakan oleh ashabul kahfi.   
 
Sangat beralasan jika manusia tidak dapat mengetahui apalagi menemukan sosok Satrio Piningit yang sebenarnya, sebab manusia hanya menggunakan waktu nyata. Meskipun Satrio Piningit hidup di zaman kita, dizaman modern ini, berada di sekitar kita, menyaksikan kita, menggunakan semua kecanggihan teknologi yang kita gunakan dan juga menggunakan waktu nyata sebagaimana yang kita gunakan akan tetapi jika dia sudah merasakan ada manusia yang telah sampai pada tingkatan “meraba-raba” dirinya (belum mengetahui apalagi menemukan) maka dengan sekejap mata dia masuk ke dalam dimensi waktu gaib. Di waktu gaib itulah tempat persembunyian Satrio Piningit. Dia “memingit diri” di dalam waktu gaib. Wajar, logis dan rasional jika manusia tidak dapat mengetahuinya apalagi menjumpainya.
 
Ramalan Joyoboyo menyatakan: Satrio Piningit bersenjatakan “trisula weda” memiliki ilmu sakti mandraguna. Tri artinya tiga (3). Tiga (3) adalah bilangan ganjil. Alqur’an (18 : 25) juga menyebut angka tiga ratus (300). Tentu ini ada hubungannya mengingat angka nol (00) adalah bilangan tak terhingga maka disebut sakti mandraguna karena kekuatannya tak terhingga.
 
Tiga ratus (300; 3 = trisula, 00 = sakti mandraguna/tak terhingga) tahun dan ditambah sembilan (9) tahun lagi. Bisa saja Alqur’an menyebut tiga ratus sembilan tahun akan tetapi yang dikatakan adalah tiga ratus untuk memberi penekanan bahwa itulah senjata “trisula weda”, dan ditambah sembilan untuk memberi penekanan bahwa sembilan (9) itu adalah angka pemilik senjata yaitu Satrio Piningit.
 
Bilangan asli adalah : 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan 9.
Bilangan tak terhingga adalah : 0
Bilangan genap adalah: 2, 4, 6 dan 8
Bilangan ganjil adalah : 1, 3, 5, 7 dan 9

Semua bilangan-bilangan ini disebutkan dalam ashabul kahfi, yang dapat dimaknai sebagai berikut:
a.     Bilangan Ganjil
1 adalah Tuhan
3 adalah Satrio Piningit dan murid-muridnya (ashabul kahfi)
5 adalah Satrio Piningit dan murid-muridnya (ashabul kahfi)
7 adalah Satrio Piningit dan murid-muridnya (ashabul kahfi)
9 adalah Satrio Piningit (pemimpin)
b.     Bilangan Genap
4 adalah kesetiaan, persahabatan dan persaudaraan (anjing ashabul kahfi)
6 adalah kesetiaan, persahabatan dan persaudaraan (anjing ashabul kahfi)
8 adalah kesetiaan, persahabatan dan persaudaraan (anjing ashabul kahfi)
Catatan : angka 2 tidak disebutkan karena Tuhan tidak boleh digenapkan

Bersambung

 
 

TOPIK LAINNYA

ciri-ciri keturunan jaka tingkir, kelemahan nyi blorong, asal usul grandong mak lampir, Habib al huda syekh, Ciri-ciri keturunan Syekh Subakir, ciri ciri keturunan gajah mada, indocropcircle perang dunia 3, Ciri ciri keturunan sunan bayat, penguasa gaib laut aceh, pesugihan anjing

JANGAN LEWATKAN